DutaKhabarTerkini.id - Serdang Bedagai :
Lembaga Peduli Kesehatan Indonesia (LPKI) menyelenggarakan acara wirid Akbar dengan tema "Memperkuat Ukhuwah Islamiyah" di lapangan bola kaki, Dusun 3 Desa Marjanji, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Provinsi Sumatera Utara, Senin (25/09/2023) pukul 13.30 WIB.
Acara Wirid Akbar tersebut digagas dan diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat LPKI, Enita Zahara, S.K.M, seorang ibu rumah tangga, pengusaha muda yang sukses dan sebagai penggiat sosial yang gemar menolong masyarakat khususnya dalam bidang kesehatan.
Acara dibuka oleh anggota LPKI Anwar Saragih selaku Panitia dan diteruskan dengan kata sambutan dari Rozi mewakili Pemerintahan Desa Marjanji, diteruskan oleh Ustadz Azrai Purba selaku Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Sipispis.
Dalam kesempatan itu, Pimpinan Pusat LPKI Enita Zahara menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa, dan mengucapkan rasa hormat kepada orang tuanya, serta kerabat dan sanak saudara, juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir.
Disebutkan Pimpinan Pusat LPKI Enita Zahara bahwa kegiatan Wirid Akbar seperti ini selalu rutin dilakukan selama ini di Kabupaten Batu Bara, dan kali ini di Desa Marjanji, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Sergai.
"Kegiatan Wirid Akbar seperti ini rutin dilakukan LPKI," ujar Enita Zahara dengan cakap dan komunikatif.
Enita memaparkan, bahwa LPKI aktif memberikan edukasi dan informasi kepada masyarakat,
"Baik itu kepada orang yang sehat agar menjaga kesehatannya dan yang sakit agar menjadi sehat," jelas Enita yang mempunyai karakter mumpuni, ramah, rendah hati dan lues dalam mempersatukan, untuk bertujuan merajut tali silaturahmi.
Acara diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Ghazali Saragih yang akrab disapa Ustadz Zolek dari Kota Tebing Tinggi.
Ustadz Ghazali memberikan apresiasi yang tinggi kepada pengurus dan anggota LPKI, khususnya Pimpinan Pusat LPKI Enita Zahara dan panitia acara, atas diselenggarakannya Wirid Akbar tersebut.
"Barang siapa umat Nabi Muhammad yang meginfakkan hartanya untuk memperingati hari Maulid Nabi Muhammad dan untuk jalan kebaikan, insyaallah akan dibalas oleh Allah dengan balasan Surga, acara seperti ini membuktikan bagaimana cintanya kita kepada Rasulullah,"
"Allah paling suka oleh umatnya yang melangkahkan kakinya ke Majelis Taklim untuk mendengarkan ceramah agama.
Seperti mendatangi berjamaah, misalnya ke Masjid. Maka Allah akan memudahkan jalannya nanti menuju ke surga, karena itu lebih baik daripada dunia dan isinya,"
"Serta yang selalu menjalin silaturahmi dan silaturahim, memelihara hubungan kasih sayang agar persatuan dan kesatuan semakin kuat," papar Ustadz Ghazali Saragih.Hikmah yang saya sampaikan,
Jangan meninggalkan sholat, wajib bagi diri kita harus bisa membaca Alquran,"
Mari kita dukung program LPKI melalui Enita Zahara, pesan Ustadz kondang yang lahir di Sipispis dan mempunyai keluarga besar di Desa Marjanji dan Kecamatan Sipispis ini sambil mendoakan Enita Zahara dan LPKI.
Amatan DutaKhabarTerkini.Id acara tersebut dihadiri sekitar 500 orang lebih warga masyarakat dan tamu undangan.
Acara ditutup dengan pemberian santunan untuk anak yatim-piatu dan bantuan sembako beras kepada orang tua jompo yang membutuhkan.
Masyarakat berdoa agar kiranya LPKI dan Enita Zahara semakin diluaskan rezekinya, semakin sukses, dipermudah dan dikabulkan segala urusannya oleh Allah SWT. ( Red )